BERITA UNIK TIPS & TRICK

Ini Manfaat Mengenal Diri Sendiri

Ini Manfaat Mengenal Diri Sendiri.

TAIPANQQ Lounge – Filsuf besar Socrates mengatakannya bahwa, “Mengenal dirimu sendiri adalah awal dari kebijaksanaan.” Oleh karenanya, mengenal diri sendiri itu pentinng, lho! Mengenal diri sendiri adalah tentang menemukan apa yang membuatmu tergerak.

Itu berarti mengidentifikasi apa yang penting bagimu, kekuatan dan kelemahanmu, perilaku, kecenderungan, dan pola pikir. Pada akhirnya, semua hal ini akan meningkatkan kesadaran diri. Menjadi lebih sadar diri memberikan peningkatan pengembangan diri, penerimaan, dan proaktif sekaligus bermanfaat bagi kesehatan mental kamu secara keseluruhan.

Berikut ada deretan manfaat dari mengenal diri sendiri, melansir dari Better Up.

Belajar mencintai diri sendiri dan menerima

Mengenal diri sendiri bisa membuat kamu belajar menerima dan mencintai dirimu sendiri. Terlepas dari keanehan, kekurangan, dan rasa tidak aman atau insecure yang kamu alami, ini akan membawa kamu belajar menerima apa adanya diri mu. Setelah kamu bisa menerima dan mencintai diri mu apa adanya, kamu dapat menjelajahi dunia dengan lebih percaya diri dan tidak terlalu peduli dengan apa yang di pikirkan orang.

Punya lebih banyak kecerdasan emosional

Selain kecerdasan kognitif, kecerdasan emosional juga di perlukan. Kenal diri sendiri akan membuatmu memiliki lebih banyak kecerdasan emosional, yang merupakan kunci untuk mengenal orang lain. Kamu akan lebih sadar akan emosi dan perasaanmu sendiri, sehingga lebih mudah memahami sudut pandang orang lain.

Bisa menjalin hubungan dengan lebih baik

Lebih mudah untuk menjalin hubungan dengan orang lain ketika kamu sudah mengenal diri sendiri. Kamu juga akan mengetahui orang seperti apa yang cocok denganmu, sehingga kamu dapat menemukan komunitas yang cocok dan pasangan yang sepadan.

Kamu bisa memecahkan pola kekecewaanmu

Mengenal diri sendiri akan membantu kamu mengenal apa yang bisa menyebabkan kamu kecewa. Kamu mungkin suka kecewa pada beberapa hal atau itu menjadi suatu pola kekecewaan. Saat kamu tahu apa penyebab kekecewaanmu, saat kapan itu terjadi, kamu bisa segera mengatasinya. Dengan tahu hal yang bisa berdampak buruk terhadap dirimu, kamu bisa memecahkannya dan menghindarinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *