Uncategorized

Tanaman Merambat Yang Tahan Panas

TAIPANQQ – Tanaman Merambat Yang Tahan Panas. Selain bikin tampilan rumah tampak cantik, beberapa jenis tanaman rambat ini juga bisa membuat udara sekitar terasa sejuk. Tanaman ini biasanya banyak di temukan di pagar, kanopi atau pilar-pilar rumah. 

Namun, tidak semua tanaman rambat cocok dengan suhu Indonesia yang merupakan negara tropis. Sebab, saat kemarau tiba matahari bersinar terik dan cuaca terasa sangat panas. Ternyata ada beberapa tanaman rambat yang tahan panas dan cocok untuk mempercantik rumah, lho!Dengan kata lain, ia tidak mudah mati dan bisa tumbuh dengan baik sekalipun terkena panas.

Bugenvil

Tanaman Merambat Yang Tahan Panas

Bugenvil atau yang biasa di kenal dengan bunga kertas menjadi salah satu rekomendasi tanaman rambat tahan panas untuk menghiasi pekarangan rumah. Daunnya yang lebat dapat melindungi rumah dari teriknya sinar matahari.

Tanaman ini juga memiliki bunga dengan beragam jenis warna, seperti ungu, pink, orange atau merah

Allamanda

Allamanda atau biasa di sebut bunga terompet emas, merupakan salah satu rekomendasi tanaman rambat yang bisa tumbuh dengan baik di suhu panas. Bunganya yang berwarna kuning dapat membuat halaman rumah tampak cantik dan memesona.

Allamanda berasal dari Amerika Tengah, Amerika Selatan serta Brasil. Oleh karenanya, ia harus di tanam di kondisi yang mirip dengan habitat aslinya, yakni wilayah dengan cahaya matahari berintesitas tinggi seperti Indonesia.

Morning Glory

Seperti namanya, bunga Morning Glory akan mekar di pagi hari dan menebarkan aroma yang segar. Tanaman ini punya kelopak bunga unik yang dapat berubah warna tergantung dengan suhu dan cuaca.

Jika di tanam di tempat dengan cuaca panas dan terkena sinar matahari, bunga yang mekar akan berwarna ungu. Sebaliknya, jika di tanam di cuaca dingin, bunganya akan berubah warna jadi biru.

Tanaman Merambat Yang Tahan Panas

Kembang Telang

Kembang telang atau nama ilmiahnya Clitoria ternatea, biasa tumbuh di pekarangan rumah atau tepi hutan. Tanaman ini di perkirakan berasal dari Pulau Ternate, kemudian menyebar ke seluruh wilayah Indonesia.

Bunganya ada yang berwarna biru dan ungu terang. Tanaman ini panjangnya bisa mencapai 3 meter, masing-masing sulur berukuran 30 cm – 2,5 meter.

Sirih merah

Sirih merah daunnya tampak cantik berwarna hijau gelap dan kemerahan. Tanaman ini juga dapat tumbuh menjalar dengan baik pada dinding dan pagar rumah. 

Seperti yang kita tahu, sirih merah merupakan salah satu tanaman obat keluarga yang terbukti ampuh mengobati berbagai penyakit.

SUMBER : TAIPANQQLOUNGE

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *