Uncategorized

Resep Daging Bumbu Bancir Khas Samarinda

TAIPANQQ Lounge -Indonesia memang surga bagi pecinta kuliner, dengan beragam cita rasa yang memanjakan lidah. Salah satu kekayaan kuliner yang patut Anda coba adalah bumbu bancir khas dari Samarinda, Kalimantan Timur. Bumbu ini sering kali menjadi rahasia di balik lezatnya berbagai hidangan tradisional seperti ikan bakar, gulai, dan aneka hidangan laut lainnya. Resep Daging Bumbu Bancir Khas Samarinda

Pernahkah Anda membayangkan bagaimana rasanya jika bumbu bancir ini dipadukan dengan daging sapi? Ternyata, daging sapi yang dimasak dengan bumbu bancir khas Samarinda akan menghasilkan hidangan yang luar biasa lezat dan gurih.

Ingin tahu bagaimana kelezatannya? Yuk, coba resep daging bumbu bancir khas Samarinda yang bisa Anda buat sendiri di rumah. Simak resepnya berikut ini dan rasakan sensasi nikmatnya,

Bahan Utama:

2 kg daging sapi
Air secukupnya
Minyak secukupnya
Bumbu Halus:
250 gram bawang merah
100 gram bawang putih
100 gram cabai merah
14 butir kemiri
5 cm jahe
3 cm kencur

Bumbu Pelengkap:
200 gram bumbu keresik (kelapa sangrai)
150 gram gula merah
1 sendok makan garam
1 sendok teh kaldu sapi bubuk

Bahan Taburan dan Pelengkap:
Bawang goreng secukupnya
Kerupuk udang secukupnya

Cara Membuat Daging Bumbu Bancir Khas Samarinda

  1. Cuci bersih dan potong-potong daging sesuai selera.
  2. Rebus sebentar hingga darah keluar dan kotoran mengapung. Tiriskan dan buang air rebusan pertama.
  3. Blender bumbu halus hingga merata. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus hingga matang.
  4. Untuk membuat bumbu keresik nyiur, siapkan 200 gram kelapa parut, lalu sangrai hingga matang kecokelatan, aduk terus agar tidak gosong.
  5. Jika sudah kering, ringan, dan aromanya gurih berminyak, angkat dan blender atau ulek hingga halus dan minyaknya keluar.
  6. Masukkan bumbu keresik nyiur ke dalam bumbu yang sudah matang, aduk rata.
  7. Tambahkan daging, gula, garam, dan kaldu bubuk, lalu aduk hingga merata.
  8. Tuang air panas dan masak hingga daging empuk, sesekali aduk agar matang dan empuknya merata.
  9. Tes rasa, jika daging sudah empuk dan bumbu sudah mengental, angkat.
  10. Sajikan daging bumbu bancir dengan nasi hangat dan nikmati kelezatannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *