TAIPANQQ– 5 Langkah Memperbaiki Komunikasi dalam Hubungan yang Renggang Komunikasi yang baik adalah kunci utama hubungan yang sehat dan langgeng. Tapi, gak jarang perbedaan cara komunikasi bisa bikin salah paham. Kadang beberapa pasangan menghindari konflik yang bikin salah paham ini dengan cara berdiam diri atau memilih untuk tidak memberikan umpan balik saat berkomunikasi hingga membuat hubungannya menjadi renggang.
Aduh, kalau sudah begini rasanya justru semakin serba salah. Tapi, kamu sudah ada di jalan yang tepat, dengan menyimak artikel ini bisa memberikan kamu ide untuk memperbaiki hubunganmu yang mulai renggang itu. Berikut adalah lima langkah simpel dan seru yang bisa kamu coba untuk meningkatkan komunikasi dengan pasanganmu.
Dengerin beneran, bukan hanya pasang telinga
Dengerin pasangan itu bukan cuma soal menyediakan waktu untuk membiarkan pasanganmu berbicara, tapi juga memahami. Saat dia lagi cerita, coba untuk fokus dan nggak ngecek handphone atau kepikiran hal lain.
Tunjukkan kalau kamu benar-benar peduli dengan apa yang dia katakan. Ini bakal bikin pasangan merasa dihargai dan makin percaya sama kamu.
Bicara terbuka dan jujur
Jangan biarkan pasanganmu bingung dengan apa yang kamu pikirkan atau rasakan. Coba untuk selalu terbuka dan jujur saat berbicara terutama tentang perasaanmu.
Gak perlu takut mengungkapkan apa yang ada di hati, yang penting cara penyampaiannya tetap baik. Hindari nada yang menuduh atau bikin pasangan merasa diserang, ya.
Perhatikan bahasa tubuh
Komunikasi itu gak cuma lewat kata-kata, tapi juga lewat gestur tubuh. Jadi, pastikan bahasa tubuhmu juga mendukung. Jangan sampai posturmu menunjukkan kalau kamu nggak nyaman atau tertutup. Senyum, tatap mata, dan sentuhan kecil bisa bantu menunjukkan kalau kamu lagi hadir dan peduli.
Terutama bagi yang pasangannya punya love language sentuhan fisik, langkah yang satu ini jangan sampai terlewat ya!
Luangkan waktu khusus untuk ngobrol
Kadang karena sibuk, kita lupa untuk beneran ngobrol sama pasangan. Kalau istilah yang biasa digunakan pengguna internet itu deep talk ya alias pembicaraan yang mendalam bukan sekadar basa-basi.
Kamu bisa mulai topik pembicaraan dengan membahas berita yang lagi hangat hangatnya di bahas di sosial media.
Jangan takut minta maaf
Pada dasarnya memang manusia tidak ada yang sempurna. Begitu juga dalam hal komunikasi, kalau kamu merasa salah, jangan ragu buat minta maaf. Mengakui kesalahan justru tanda kalau kamu dewasa dan mau memperbaiki hubungan. Ini bisa jadi langkah penting untuk memperbaiki situasi dan bikin hubungan kalian lebih kuat.
Memperbaiki komunikasi dalam hubungan memang nggak selalu gampang, tapi dengan beberapa langkah sederhana di atas, kamu bisa mulai membuat perubahan yang nyata secara bertahap.
Jadi, gak ada salahnya buat terus belajar dan tumbuh bareng pasangan. Semakin lancar komunikasi kalian, makin solid juga hubungan yang kalian bangun. Yuk, coba deh praktekin sekarang dan rasakan bedanya!