5 Alasan Merasa Menyesal Putus dengan Mantan
TAIPANQQ Lounge– Putus cinta mungkin bisa menjadi jalan terbaik pada sebuah hubungan yang nggak bisa di selamatkan. Namun nggak memungkiri, selalu terbit rasa penyesalan karena keputusan berat itu, yang kemudian memancing keinginan untuk kembali ke pelukan mantan. Sebelum mengirim pesan ke mantan, kamu harus tahu alasan di balik munculnya rasa menyesal itu, Bela. Melansir dari The List, ini sebabnya.
Kamu putus terlalu cepat
Sebuah hubungan nggak hanya membutuhkan cinta, tetapi juga kerja keras untuk dapat mempertahankannya sehingga langgeng. Hanya karena kamu menjalin hubungan dengan lelaki sempurna, nggak akan ada halang-rintang yang menghadang. Jika sebuah perdebatan atau pertengkaran menyebabkan cinta kalian kandas, maka rasa penyesalan itu datang karena kamu terlalu cepat memutuskan hubungan.
Kamu butuh penjelasan
Nggak semua orang mendapatkan alasan yang jelas ketika putus dengan mantannya. Jika kamu merasa kurang puas dengan sikap mantan yang menghindar ketika kamu menanyakan sebab putus atau pendapatnya tentang di rimu, itu yang kemudian menjadi alasan munculnya rasa penyesalan setelah berpisah.
Kamu kesepian
Sebagian orang memilih menjalin hubungan karena takut merasa sendiri. Mereka takut menjadi single dan merasakan kesepian. Padahal saat berada dalam sebuah hubungan, rasa sendiri itu nggak akan bisa terhapus dari dalam dirinya. Ketika putus, kamu menyesal karena harus menjalani kehidupan sendiri lagi. Mungkin, ini saat yang tepat untuk belajar mencintai diri sendiri, Bela?
Kamu ingin meminta maaf
Ego pribadi terkadang membunuh cinta dalam sebuah hubungan. Saat terjadi pertengkaran, rasa egois membuatmu enggan mengakui kesalahan dan meminta maaf pada pasangan. Ketika sudah putus, timbulah rasa menyesal karena nggak mau minta maaf. Dalam situasi seperti ini, kamu bisa mencoba menghubungi mantan dan mengembalikan keadaan seperti dulu, kok.
Kamu ingin kembali pada mantan
Adakalanya kamu harus kehilangan dulu untuk tahu betapa berharganya sosok mantan dalam hidupmu. Rasa menyesal itu kemudian datang karena kamu benci dengan keputusanmu dan kurang mampu menghargai di rinya di masa lalu. Jika kamu berusaha memperbaiki diri dan menjadi lebih baik, nggak ada salahnya untuk meminta kesempatan kedua pada mantan. Kamu bisa melakukan itu.