5 Cara Elegan Menghadapi Orang yang Membenci Kita
TAIPANQQ Lounge– Membenci, Di dalam hidup, akan ada saja orang-orang yang membenci kita. Kendati kita nggak bersikap merugikan, maupun melakukan hal buruk pada mereka, selalu ada alasan yang bikin mereka nggak suka dengan kita.
Jadilah ramah dan sopan
Cara elegan menghadapi orang yang membenci kita adalah dengan bersikap ramah dan sopan. Mengapa demikian? Karena sikap ini mencerminkan bahwa diri kita nggak berada di level yang sama dengan para pembenci.
Jika dia bisa mengata-ngatai dan merendahkan kita, membalas dengan keramahan dan kesopanan hanya akan menunjukkan kalau sikapnya itu tidak berkelas. Lama-lama, dia juga malu dan lelah sendiri karena sudah terlalu sibuk membenci kita.
Jangan mudah tersulut emosi
Sebagai manusia biasa, terkadang ada keinginan untuk marah pada orang-orang yang membenci kita, terlebih jika kebencian yang di tunjukkan mereka bersifat merugikan. Misalnya dengan menyebar fitnah, maupun menghasut orang lain untuk ikut membenci kita.
Akan tetapi, kalau kamu pandai mengelola emosi dan memilih untuk santai saja saat menghadapi haters, sadari kalau kamu sudah menang telak dari mereka.
Sadari bahwa sikapnya hanya mencerminkan tentang dirinya sendiri
Faktanya, saat seorang pembenci mulai melontarkan kalimat jahat terhadapmu, sebenarnya dia tengah mengatakan hal tersebut kepada di rinya sendiri. Sebab, perilaku yang di tunjukkannya itu tidak lain hanyalah cerminan dari perasaan yang ia miliki terhadap di rinya sendiri.
Contohnya, kalau seseorang kerap kali mengata-ngatai soal penampilan fisikmu, ini berarti dia merasa begitu insecure dengan penampilan fisiknya sendiri. Atau, kalau dia merendahkan pencapaianmu, artinya dia nggak percaya diri dengan pencapaian yang telah dia raih di dalam hidupnya.
Pasang batasan yang sehat
Cara elegan menghadapi orang yang membenci kita berikutnya ialah dengan memasang batasan. Kalau orang tersebut merupakan seorang pengguna media sosial yang kerap membuat komentar buruk, maka daripada menanggapinya, lebih baik block akunnya saja.
Apabila orang itu berada di lingkungan terdekatmu, kamu bisa komunikasikan secara asertif perihal sikapnya yang merugikanmu. Dan kalau dia ternyata salah satu temanmu, putuskan pertemananmu dengannya dan carilah teman baru yang jauh lebih suportif.
Cari tahu penyebab yang membuatnya membencimu
Mencari tahu penyebab seseorang membenci kita, nyatanya dapat membuat kita merasa lebih tenang ketika menghadapinya. Biasanya, sih haters adalah orang-orang yang tengah menghadapi banyak permasalahan dalam hidupnya sendiri.
Ada kemungkinan kalau mereka tengah memiliki masalah dengan orang-orang terdekatnya lalu melimpahkan kekesalan atau kekecewaan yang mereka miliki kepada orang lain.