TAIPANQQ lounge – Alasan Pentingnya Mengurangi Konsumsi Gula, Tubuh Jadi Lebih Sehat!
Gula adalah salah satu sumber energi yang di butuhkan oleh tubuh. Namun, jika di konsumsi secara berlebihan, gula justru dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Di lansir Healthline, mengonsumsi terlalu banyak gula merupakan salah satu penyebab utama obesitas dan penyakit kronis lainnya.
Menurut data dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, batas maksimal konsumsi gula per hari adalah 50 gram atau setara dengan 5–9 sendok teh. Sementara itu, menurut American Heart Association (AHA), batas maksimal konsumsi gula per hari adalah 24 gram atau setara dengan 6 sendok teh.
Oleh karena itu, alasan sangat pentingnya untuk mengurangi konsumsi gula agar bisa hidup lebih sehat. Jika kamu mulai mengurangi konsumsi gula, berikut sederet manfaat alasan pentingnya yang bisa kamu dapatkan.
Mengurangi efek penuaan
Mengonsumsi makanan yang tinggi karbohidrat dan gula dapat menyebabkan produksi AGEs, yaitu senyawa dalam tubuh yang di yakini berperan dalam proses penuaan kulit. Hal ini dapat menyebabkan kulit menjadi kusam, kendur, dan berkerut. Artinya, dengan kamu mengurangi konsumsi gula, kadar AGEs dalam tubuh akan berkurang. Dengan begitu kamu bisa lebih awet muda.
Mengurangi lemak perut
Gula, terutama fruktosa, dapat meningkatkan penimbunan lemak di sekitar perut dan organ dalam. Lemak perut dapat meningkatkan risiko penyakit metabolik, seperti diabetes dan penyakit jantung. Dengan mengurangi dan membatasi konsumsi gula, kamu dapat menurunkan lemak perut dan lingkar pinggang.
Menjaga berat badan tetap ideal
Gula merupakan sumber kalori yang tidak memberikan rasa kenyang yang lama. Jika kamu mengonsumsi gula secara berlebihan, kalori yang masuk ke dalam tubuh kemungkinan lebih besar daripada yang di bakar. Hal ini dapat menyebabkan kenaikan berat badan dan obesitas. Dengan mengurangi konsumsi gula, kamu dapat mengontrol asupan kalori dan menjaga berat badan tetap ideal.
Menjaga kesehatan jantung
Gula dapat meningkatkan kadar trigliserida, kolesterol jahat (LDL), dan tekanan darah, yang merupakan faktor risiko penyakit jantung. Gula juga dapat menyebabkan peradangan pada pembuluh darah, yang dapat mengganggu aliran darah ke jantung. Maka dari itu, penting untuk mengurangi asupan gula yang masuk ke dalam tubuh agar kesehatan jantung tetap terjaga.
Mencegah diabetes
Gula dapat menyebabkan lonjakan dan penurunan gula darah yang cepat, yang dapat mengganggu keseimbangan hormon insulin. Insulin adalah hormon yang berfungsi mengatur kadar gula darah dalam tubuh. Jika kadar gula darah terlalu tinggi, tubuh akan menjadi resisten terhadap insulin, yang dapat menyebabkan diabetes tipe 2. Dengan mengurangi konsumsi gula, kamu dapat menjaga kadar gula darah normal dan mencegah diabetes.
Menjaga kesehatan gigi dan mulut
Gula merupakan makanan favorit bakteri yang hidup di mulut. Bakteri ini dapat menghasilkan asam yang dapat merusak enamel gigi dan menyebabkan karies atau gigi berlubang. Gigi berlubang dapat menyebabkan rasa ngilu, infeksi, dan bahkan kehilangan gigi. Dengan mengurangi konsumsi gula, kamu dapat menjaga kesehatan gigi dan mulut.
Nah, setelah kamu tahu manfaat dari mengurangi gula, mulai sekarang kamu bisa mencoba menerapkannya. Kamu bisa mengikuti cara-cara ini dalam mengurangi konsumsi gula:
- Baca label nutrisi pada produk makanan dan minuman yang kamu beli. Perhatikan kandungan gula, karbohidrat, dan kalori yang tertera pada label. Pilihlah produk yang rendah gula atau tanpa gula tambahan.
- Kurangi atau hindari makanan dan minuman manis, seperti kue, permen, cokelat, es krim, sirup, soda, jus buah, dan teh manis. Gantilah dengan makanan dan minuman yang lebih sehat, seperti buah segar, air putih, teh hijau, atau susu rendah lemak.
- Gunakan pemanis alami sebagai alternatif gula. Misalnya madu, gula aren, atau stevia, sebagai pengganti gula pasir. Namun, tetap gunakan dengan jumlah yang sedikit dan sesekali saja.
- Kurangi atau hindari makanan olahan, seperti roti, sereal, biskuit, kentang goreng, dan makanan cepat saji lainnya. Makanan olahan biasanya mengandung gula, garam, dan lemak yang tinggi. Gantilah dengan makanan segar, seperti sayuran, buah, daging tanpa lemak, ikan, telur, dan kacang-kacangan.
- Kombinasi mengonsumsi gula dengan bahan lain. Kamu bisa mengkombinasikan gula dengan protein, lemak sehat, dan serat pada makanan yang kamu konsumsi. Hal ini dapat membantunya menurunkan indeks glikemik (IG) dari makanan dan bisa membuatmu merasa kenyang lebih lama. Contohnya, kamu bisa menambahkan kacang almond, selai kacang, atau keju pada roti gandum.
Demi tubuh yang lebih sehat, penting untuk mengurangi konsumsi gula. Dengan mengurangi konsumsi gula, kamu dapat terhindar dari berbagai macam penyakit berbahaya. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan berat badan yang ideal. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa membantumu mengurangi konsumsi gula. Yuk, mulai hidup sehat!
BACA JUGA : Bunga Yang Cocok Dijadikan Kado Valentine, Gak Cuma Mawar Merah