Awas Ini 7 Tanda Tubuh Kekurangan Protein
Uncategorized

Awas Ini 7 Tanda Tubuh Kekurangan Protein

TaipanQQLouge – Awas Ini 7 Tanda Tubuh Kekurangan Protein Mau tahu seberapa penting fungsi protein bagi tubuh? Zat yang satu ini berperan dalam pembentukan sel darah merah, memelihara jaringan tubuh, pengatur metabolisme tubuh, hingga pembentukan sistem imun atau antibodi.

Sebelumnya, perlu diketahui bahwa pria dan wanita membutuhkan sekitar 0,8 gram protein, menurut studi dari Departemen Pertanian Amerika Serikat. Ketika aktivitas bertambah banyak, mungkin memerlukan sedikit lagi protein.

Awas Ini 7 Tanda Tubuh Kekurangan Protein

1.Massa Otot Berkurang

Protein merupakan makanan utama bagi otot. Oleh karena itu, berkurangnya massa atau mengecilnya otot menandakan tubuh kekurangan protein. Di samping itu, melemahnya otot atau munculnya nyeri sendi mendadak, menjadi tanda makanan yang dikonsumsi sehari-hari kurang mengandung protein.

2.Sulit Tidur

Sulit tidur bukan cuma disebabkan oleh asupan kafein yan berlebih saja. Ternyata, kekurangan protein pada tubuh juga membuat seseorang kesulitan tidur. Kok bisa? Ingat, otot mengendalikan semua hormon yang diperlukan untuk tidur nyenyak. Nah, kekurangan protein ini bisa berimbas pada ketidakseimbangan hormon yang memengaruhi tidur.

3.Kerontokan Rambut

Kekurangan protein pada tubuh juga dapat memicu kerontokan rambut. Alasannya jelas, rambut terdiri dari protein yang disebut keratin. Selain itu, protein merupakan pondasi dari semua sel tubuh termasuk juga folikel rambut. Ringkasnya, setiap helai rambut memerlukan asupan protein yang cukup agar tumbuh dengan baik.

4.Sistem Imun Menurun

Kekurangan protein membuat tubuh rentan terserang penyakit atau infeksi karena imunitas tubuh menurun. Ingat, protein berperan penting di dalam sistem kekebalan tubuh. Bahkan, kurangnya asupan protein dalam jumlah rendah sudah bisa mengganggu fungsi kekebalan tubuh.

5.Kuku Mudah Patah

Sama halnya dengan rambut, kuku terdiri dari lapisan laminasi protein yang disebut keratin seperti halnya rambut. Andaikan tubuh kekurangan protein, maka kuku akan cenderung mudah rapuh dan patah.

6.Retensi Cairan

Protein berperan penting untuk menjaga cairan agar tidak berlebihan di dalam tubuh, terutama di kaki dan pergelangan kaki. Cara kerjanya dengan menahan garam dan air di pembuluh darah.Nah, ketika tubuh kekurangan protein, cairan tersebut dapat meresap ke jaringan sekitarnya sehingga menyebabkan pembengkakan pada kaki. Ada ciri khas seseorang mengalami endema atau pembengkakan karena retensi cairan.

Baca juga : 6 Cara Melangsingkan Badan Secara Alami, Simpel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *