ðððð®ðð§ðð – Timnas Australia di kenal sebagai salah satu kekuatan besar di Asia yang selalu menghadirkan pemain-pemain berbakat. Dalam persiapan menghadapi Timnas Indonesia pada 20 Maret 2025, skuad Socceroos membawa sejumlah nama yang patut di waspadai. Bintang-bintang Australia yang Patut Di waspadai Timnas Indonesia

Pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ini menjadi ujian berat bagi Garuda, mengingat Australia memiliki tradisi kuat di Piala Dunia. Meski beberapa pemain kunci absen, mereka tetap memiliki deretan bintang yang siap tampil maksimal.
Laga ini juga menjadi kesempatan emas bagi Timnas Indonesia untuk membuktikan perkembangan mereka di kancah besar seperti Piala Dunia. Dengan dukungan dan doa, Tim Garuda di harapkan mampu memberikan perlawanan sengit.
Berikut adalah beberapa pemain Australia yang telah menunjukkan performa gemilang di Piala Dunia dan berpotensi menjadi ancaman serius bagi Indonesia.
Bintang-bintang Australia yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia
- Craig Goodwin: Sang Eksekutor Bola Mati

Craig Goodwin merupakan salah satu pemain paling berpengalaman di skuad Australia. Pemain berusia 33 tahun ini di kenal dengan kaki kirinya yang mematikan, terutama dalam situasi bola mati.
Goodwin tampil konsisten bersama klubnya, Al Wehda, di Saudi Pro League dengan mencetak lima gol dan enam assist dari 23 laga. Kemampuannya dalam menciptakan peluang dari bola mati menjadikannya ancaman serius bagi lini belakang lawan.
Dalam laga melawan Indonesia, peran Goodwin sebagai kreator serangan akan sangat krusial. Ia tidak hanya memanfaatkan peluang bola mati tetapi juga mampu memberikan umpan-umpan matang untuk rekan setimnya.
Bintang-bintang Australia yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia
- Jackson Irvine: Motor Lini Tengah

Jackson Irvine adalah gelandang serba bisa yang menjadi andalan Australia. Sebagai kapten St. Pauli di Bundesliga 2, ia menunjukkan kepemimpinan dan kemampuan distribusi bola yang luar biasa.
Irvine memiliki visi bermain yang tajam dan sering kali menjadi pengatur tempo permainan timnya. Dari 26 laga musim ini, ia mencatatkan lima assist, membuktikan kontribusinya dalam menyerang maupun bertahan.
Melawan Indonesia, Irvine di prediksi akan menjadi penggerak utama lini tengah Socceroos. Ketangguhannya dalam duel fisik dan akurasi umpan membuatnya sulit di hentikan oleh lawan.
Bintang-bintang Australia yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia
- Kusini Yengi: Mesin Gol Baru

Kusini Yengi adalah penyerang muda yang sedang naik daun di tim nasional Australia. Bermain untuk Portsmouth di Championship Inggris, Yengi telah mencetak enam gol dalam enam laga terakhir bersama Socceroos.
Kecepatan dan insting golnya membuat Yengi menjadi ancaman besar bagi pertahanan lawan. Bahkan saat melawan Bahrain pada November 2024 lalu, ia sukses mencetak dua gol penting untuk timnya.
Dalam laga kontra Indonesia, Yengi kemungkinan akan menjadi ujung tombak serangan Australia. Dengan performa apiknya belakangan ini, ia berpotensi mencetak gol dan membawa timnya meraih kemenangan.
- Bahaya Nyata untuk Timnas Indonesia
Timnas Australia memang kehilangan beberapa pemain kunci akibat cedera, tetapi mereka tetap memiliki deretan bintang yang mampu membuat perbedaan. Craig Goodwin, Jackson Irvine, dan Kusini Yengi adalah contoh nyata dari kualitas skuad Socceroos saat ini.
Bagi Timnas Indonesia, pertandingan ini akan menjadi tantangan besar sekaligus peluang untuk membuktikan kemampuan mereka di level tertinggi. Dukungan penuh dari suporter Garuda tentu akan menjadi motivasi tambahan untuk menghadapi kekuatan Australia.
Akankah Timnas Indonesia mampu menahan gempuran para bintang Australia dan membuat kejutan di sana? Atau justru Socceroos kembali menunjukkan dominasi mereka? Semua akan terjawab pada 20 Maret 2025 mendatang!