Jenis Halusinasi yang bisa Kamu Alami
BERITA UNIK

Jenis Halusinasi yang bisa Kamu Alami

Jenis Halusinasi yang bisa Kamu Alami – TAIPANQQ – Pernahkah kamu melihat atau mendengar sesuatu yang tampak begitu nyata, tetapi sebetulnya hanya perasaan belaka? Mungkin kamu mengalami halusinasi. Ternyata, jenisnya ada beberapa macam, lho.

Halusinasi bisa terjadi karena adanya berbagai sensasi yang dirasakan oleh pancaindra kita. Tak hanya satu, yuk, kenali beberapa jenis halusinasi yang umum terjadi lewat ulasan berikut ini.

Apa itu halusinasi?

Jenis Halusinasi yang bisa Kamu Alami

Melansir Healthline, halusinasi adalah pengalaman sensorik yang tampak nyata, tetapi hal tersebut hanya diciptakan oleh pikiran kita sendiri. Halusinasi bisa memengaruhi kelima pancaindra manusia.

Munculnya kondisi ini dapat disebabkan oleh berbagai macam faktor, di antaranya gangguan mental, efek samping obat-obatan, penyakit seperti epilepsi, dan gangguan akibat konsumsi alkohol.

Bisa berpengaruh pada kualitas hidup, gangguan halusinasi perlu segera ditangani oleh dokter. Perawatan yang dilakukan meliputi pemberian obat-obatan dan psikoterapi.

Halusinasi penglihatan (visual)

Jenis Halusinasi yang bisa Kamu Alami

Halusinasi visual terjadi saat seseorang mengalami persepsi yang salah pada pandangannya. Halusinasi ini melibatkan penderitanya melihat hal-hal yang sebenarnya tidak ada. Hal tersebut bisa berupa objek, pola visual, orang, atau cahaya.

Misalnya, melihat ada orang di sekitarnya padahal sedang sendirian atau seolah-olah melihat sesuatu bergerak yang sebenarnya tidak seperti itu. Terkadang, halusinasi ini juga terlihat seperti kilatan cahaya.

Halusinasi visual dapat terjadi karena beberapa kondisi kesehatan, di antaranya skizofrenia, demensia, delirium, migrain dan kerusakan pada jaringan otak.

Halusinasi penciuman (olfaktori)

Jenis Halusinasi yang bisa Kamu Alami

Halusinasi olfaktori, disebut juga phantosmia alias “bau hantu”, terjadi ketika seseorang merasa mencium bau tertentu yang sebenarnya tidak ada. Orang yang mengalaminya mungkin berpikir bau tersebut berasal dari sesuatu di sekitarnya atau dari dirinya sendiri. Jenis Halusinasi yang bisa Kamu Alami

Selain bau tidak sedap, halusinasi ini juga bisa mencakup aroma wewangian seperti mencium wangi bunga. Melansir WebMD, kondisi ini bisa disebabkan oleh tumor, cedera kepala, kejang lobus temporal, penyakit Parkinson, dan gangguan hidung seperti sinusitis.

Halusinasi pengecapan (gustatorik)

Jenis Halusinasi yang bisa Kamu Alami

Halusinasi ini melibatkan indra pengecap. Halusinasi pengecapan membuat seseorang merasakan sensasi rasa yang aneh dari sesuatu yang tidak ada di mulutnya, misalnya mengecap rasa logam. Halusinasi jenis ini dapat disebabkan oleh beberapa masalah kesehatan, contohnya penyakit pada otak, penyakit sinusitis, dan epilepsi.

Baca juga : Konsumsi Air Putih Cegah Sakit Kepala

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *