Kebiasaan Buruk Ini Bisa Membuat Orang Lain Menjauhimu
TAIPANQQ Lounge – Setiap orang, termasuk kamu, tentu ingin menjadi pribadi yang positif dan menyenangkan bagi banyak orang. Sifat dan perilaku yang baik akan mempengaruhi posisi kamu dalam kehidupan sosial. Sebaliknya, beberapa kebiasaan buruk justru bisa menjerumuskanmu pada situasi yang tidak nyaman.
Bukan hanya di jauhi teman, kamu juga akan kesusahan saat membutuhkan bantuan. Yuk, mulai introspeksi diri dan perhatikan apakah salah satu kebiasaan buruk di bawah ini ada dalam diri kamu.
Egois
Coba pikir lagi, apakah kamu sering lebih memikirkan dirimu sendiri di banding orang lain? Apakah hanya ada kata ‘aku’ dalam pikiranmu setiap kali berhadapan dengan masalah? Kalau iya, berarti sudah saatnya kamu untuk berubah, Bela. Banyak orang yang tidak menyadari bahwa kebiasaan buruk ini ada dalam diri nya.
Fokus pada penampilan
Brain, beauty and behavior adalah konsep yang selalu di pakai di kontes kecantikan untuk menilai kecantikan seseorang secara menyeluruh. Jika kamu masih hobi menilai seseorang hanya berdasarkan penampilannya, mungkin sekarang waktunya kamu untuk belajar untuk lebih mengenal dan menghargai orang lain.
Tidak bisa di andalkan
Ketika kamu membutuhkan bantuan, teman-temanmu datang untuk membantu meringankan masalah yang sedang kamu alami. Namun kamu malah membalas kebaikan mereka dengan menghilang dan masa bodoh saat mereka membutuhkan bantuanmu. Segeralah berubah dengan turut ambil peran saat mereka membutuhkanmu.
Tidak mau kalah
Di saat temanmu tengah berbangga hati karena telah berhasil menyisihkan sedikit pendapatannya untuk ditabung, kamu justru menimpalinya dengan kebiasaanmu menabung dengan jumlah yang lebih besar. Apa pun pencapaian yang mereka raih, hargailah kerja keras mereka. Hal yang tampak sederhana bagimu belum tentu mudah bagi mereka.
Memusuhi teman
Kalau kamu selalu mempermasalahkan kesalahan kecil yang dilakukan temanmu, mungkin ada yang salah dalam dirimu. Bukannya saling membantu dan menghibur sebagai teman, kamu justru mengkhianati bahkan memfitnah mereka. Hati-hati ya, Bela, karena baik buruknya perbuatan kita pasti ada balasannya.