TaipanQQlounge – Langka 7 Hewan Unik Ini Cuma Ada di Indonesia Tidak salah jika Indonesia disebut sebagai negeri yang sangat kaya. Memiliki lebih dari 17 ribu pulau, negeri kita tak hanya memiliki beragam budaya, suku, dan bahasa, melainkan juga dianugerahi alam yang sangat subur dan indah. Dengan bentuk muka bumi yang berlainan, setiap wilayah memiliki habitat unik yang berbeda satu sama lain.
Terlepas dari beragamnya habitat nusantara, ternyata Indonesia juga memiliki harta karun yang mungkin tidak dimiliki negara lain. Tanpa kita sadari, tanah air kita ternyata menjadi tempat tinggal beberapa spesies langka yang tak ditemukan di negara lain. Hewan-hewan yang sering luput dari perhatian ini nyatanya berhasil menarik perhatian dunia untuk membantu melestarikannya. Satwa apa saja yang dimaksud?
Langka 7 Hewan Unik Ini Cuma Ada di Indonesia
1.Harimau
Banyaknya harimau di Afrika membuat kita tak menyadari bahwa kita memiliki spesies sendiri yang tak ada di negara lain. Ada dua spesies langka yang tinggal di Indonesia yaitu harimau Sumatera dan Bali. Sayangnya, harimau Bali telah dinyatakan punah sejak tahun 1937 karena habitat mereka diganggu. Sedangkan harimau Sumatera saat ini diperkirakan hanya tersisa 500 ekor.
2.Orang Utan
Berbagai spesies primata tersebar di seluruh dunia, sehingga orang tidak menganggapnya istimewa. Namun yang kalian perlu tahu, ada satu spesies primata langka yang hanya ada di Indonesia, yaitu orang utan. Dibandingkan jenis kera lainnya, orang utan memiliki rambut yang lebih panjang.
3.Kera Tarsius
Selain orang utan, primata lain yang jadi kekhasan Indonesia adalah Tarsius Bangka. Satwa yang juga disebut Mentilin ini berasal dari Bangka Belitung. Warnanya coklat kemerahan hingga abu-abu kecoklatan. Karena panjangnya yang hanya mencapai 12 hingga 15 cm, Tarsius dijuluki primata terkecil dunia.
4.Badak
Di Indonesia ada dua jenis badak yang sangat langka dan dilindungi, yaitu badak Jawa dan badak Sumatera. Namun badak yang paling kita kenal adalah badak bercula satu yang berasal dari Jawa. Walaupun sudah dibuatkan penangkaran di Ujung Kulon, namun jumla hewan ini terus mengalami penurunan. Data terakhir menyebutkan bahwa jumlahnya hanya mencapai puluhan saja.
5.Komodo
Sejak duduk di bangku SD, tentunya telinga kita sudah akrab mendengar nama hewan ini. Namun mungkin tak semua orang menyadari bahwa hewan langka ini sangat istimewa, karena hanya ditemukan di Indonesia. Saking legendarisnya, hewan ini bahkan menjadi maskot Indonesia di kancah internasional.
6.Anoa
Satwa dengan nama latin Bubalus Depressicornis ini hanya ditemukan di wilayah Sulawesi. Penampilannya mirip dengan kambing, hanya saja dia memiliki tanduk runcing yang panjangnya mencapai 30 cm. Anoa sendiri terdiri beberapa jenis, yang memiliki pola hidup yang berbeda.
7.Kucing Kalimantan
Sekilas mungkin kucing bukan hewan yang istimewa. Namun siapapun tentunya akan terpesona jika melihat penampilan kucing merah Kalimantan. Seperti namanya, hewan yang hanya ditemukan di Kalimantan ini memiliki bulu berwarna cokelat kemerahan. Bagian perutnya memiliki warna yang lebih pucat, sedangkan di kening dan pipinya terdapat garis merah kecoklatan yang lebih muda dari warna tubuhnya.
Baca Juga : 6 Makanan Terenak Di Dunia, Ada Yang Dari Indonesia