Logo Terkenal Ini Punya Makna Tersembunyi
BERITA UNIK

Logo Terkenal Ini Punya Makna Tersembunyi

Logo Terkenal Ini Punya Makna Tersembunyi – TaipanQQ – Setiap hari kita pasti bisa melihat logo di berbagai macam benda di sekitar kita, seperti di produk makanan, peralatan elektronik, kosmetik, atau kendaraan. Tetapi yang kita lakukan biasanya hanya mengingat logo-logo yang biasa kita jumpai, lalu kemudian mengabaikannya.

Padahal kalau kamu amati, sebuah logo bisa memiliki makna yang gak kamu duga sebelumnya. Bahkan ada juga yang menyimpan simbol-simbol rahasia hasil kreatifitas desainernya. Misalnya seperti simbol rahasia di logo yang dilansir dari Brightside ini.

Gambar tutup botol dan botolnya di kemasan Coca-Cola edisi natal

Logo Terkenal Ini Punya Makna Tersembunyi

Setiap menjelang Natal dan Tahun Baru, Coca-Cola biasanya merilis desain kemasan baru yang sesuai tema. Salah satunya yaitu kemasan yang bergambar beruang kutub. Gak banyak orang yang tahu kalau kemasan ini menyimpan simbol rahasia, sampai suatu ketika, salah satu pengguna forum Reddit menyadari simbol rahasia itu dan membeberkannya di internet.

Bola mata beruang kutub di kemasan Coca-Cola ternyata adalah tutup botol, dan refleksi di hidung beruang adalah botolnya. Wow, desainernya kreatif banget, ya!

Beruang di logo Toblerone

Logo Terkenal Ini Punya Makna Tersembunyi

Kantor pusat perusahaan Toblerone terletak di Bern, Swiss, yang merupakan kota beruang (dalam bahasa Jerman, “beruang” adalah “Bär”). Mungkin itu alasan Toblerone menyertakan gambar beruang yang samar-samar di logonya. Sekilas gambar beruang tersebut memang kurang jelas. Tapi kalau kamu cermati, kamu bakal menemukan beruang yang dilukiskan dengan latar belakang gunung. Logo Terkenal Ini Punya Makna TersembunyiLogo Terkenal Ini Punya Makna Tersembunyi

Dua orang yang sedang makan Tostitos

Logo Terkenal Ini Punya Makna Tersembunyi

Kamu bisa liat dua huruf “T” pada logo Tostitos menyerupai dua orang, dan titik pada huruf “i” menandakan semangkuk saus. Gagasan dari desain ini yaitu untuk mendorong orang berkumpul bersama sambil berbagi keripik kentang.

Simbol kedaluwarsa di kemasan kosmetik


Biasanya ada simbol kecil pada kemasan produk kosmetik. Simbol ini menunjukkan masa waktu dalam hitungan bulan. Misalnya, 24M berarti setelah membuka kemasan, produk tersebut bisa disimpan selama dua tahun. Setelah dua tahun semenjak kemasan pertama kali dibuka produk tersebut bakal kedaluwarsa.
Gambar yang kamu lihat di atas disebut simbol PAO (Period-after-opening).

Burung merak di logo NBC


Jaringan televisi Amerika, NBC, punya logo yang terkenal: seekor merak dengan enam bulu berwarna-warni. Setiap bulu melambangkan salah satu dari enam divisi perusahaan (pada saat logo itu dibuat). Meskipun sedikit tersembunyi, di bagian tengah kamu bisa lihat kepala burung merak sedang menoleh ke kanan, dan ini menandakan bahwa perusahaan sedang melihat ke masa depan.

Dua orang berjabat tangan di logo Hyundai


Kebanyakan orang mengira kalau logo Hyundai adalah huruf pertama dari namanya. Namun itu tidak benar. Sebenarnya huruf”H” tersebut melambangkan seorang klien dan penjual yang sedang berjabat tangan.

Simbol USB yang terinspirasi dari Dewa Neptunus


Simbol USB terinspirasi dari trisula Dewa Neptunus yang melambangkan kekuatan. Jadi, makna dari logo tersebut adalah kekuatan satu kabel yang bekerja dengan perangkat yang berbeda. Sementara itu, ikon yang berbeda di ketiga ujung trisula menunjukkan keuniversalannya.

Baca juga : Hindari Kebiasaan Jelek yang Curi Kebahagiaan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *