
TAIPANQQ– Pemain Nigeria Ramaikan Serie. Nigeria masih menjadi salah satu poros kekuatan sepak bola Afrika. Bukan tanpa alasan, negara berjuluk Super Eagles ini secara rutin sanggup mengorbitkan talenta-talenta menjanjikan pada tiap generasinya. Hal ini membuat para pemain tersebut memperoleh perhatian lebih dari berbagai tim di Benua Biru.
Pemain Nigeria Ramaikan Serie. Banyak pesepak bola berkebangsaan Nigeria yang akhirnya mendapat kesempatan emas melebarkan sayap di berbagai liga top Eropa, termasuk Serie A Italia. Pada 2024/2025, ada lima pemain Super Eagles yang meramaikan kasta tertinggi sepak bola Italia. Lantas, siapa nama yang dimaksud dan seperti apa sumbangsihnya bagi masing-masing tim per 4 Maret 2025?
Ademola Lookman makin menunjukkan kontribusi penting di lini depan Atalanta
Sejauh ini, Ademola Lookman makin menunjukkan kontribusi penting dalam skema taktik Atalanta. Pesepak bola kelahiran London ini hampir sulit tergantikan dari skuad inti La Dea. Selain penyerang bayangan, dirinya juga pernah dipasang oleh Gian Piero Gasperini untuk mengisi posisi penyerang tengah dan gelandang serang tergantung kebutuhan taktik tim asal Bergamo tersebut. Hingga pekan ke-27, Lookman sendiri telah diturunkan dalam 30 pertandingan dengan menghasilkan 17 gol dan 7 assist di semua ajang 2024/2025.
Ademola Lookman sendiri didapatkan Atalanta dari RB Leipzig pada musim panas 2022. Pesepak bola yang kini berusia 27 tahun ini diboyong seharga 9,35 juta euro atau sekitar Rp160,3 miliar. Dirinya juga masih menyisakan kontrak yang berlaku sampai 2026 bersama La Dea.
Tak butuh waktu lama, Ademola Lookman langsung mendapat peran penting di lini depan Atalanta. Ini membuatnya kerap memperoleh kesempatan tampil sejak menit pertama. Talenta berkebangsaan Nigeria ini bahkan ikut mengukir sejarah karena membawa La Dea untuk pertama kali memenangkan UEFA Europa League 2023/2024. Sejauh ini, Lookman telah mencatatkan total kontribusi sebanyak 108 kali dengan menghasilkan 49 gol dan 22 assist.
Fisayo Dele-Bashiru sedang berkutat dengan cedera ankle di Lazio
Sejauh ini, Fisayo Dele-Bashiru tidak selalu dipasang menghiasi daftar starter. Meski begitu, pemain berkebangsaan Nigeria ini bisa menambah kedalaman kekuatan I Biancocelesti. Selain gelandang serang, dia pernah digeser untuk menjalankan tugas gelandang bertahan dan gelandang tengah. Namun dirinya sedang absen karena berkutat dengan cedera ankle. Hingga pekan ke-27, Dele-Bashiru telah mencetak 5 gol dan 2 assist dari 23 pertandingan di semua ajang 2024/2025.
Fisayo Dele-Bashiru dipinjam Lazio dari Hatayspor pada musim panas 2024. Tim ibu kota Italia ini mengeluarkan uang sebesar 2 juta euro atau sekitar Rp34,3 miliar demi mendapat jasa talenta yang kini berusia 24 tahun tersebut. Dia rencananya membela I Biabcocelesti sampai Juni 2025 dengan opsi pembelian.
Maduka Okoye harus absen karena mengalami cedera pergelangan tangan di Udinese
Tak jauh berbeda dari sebelumnya, Maduka Okoye masih dipercaya sebagai kiper utama Udinese. Ini membuat talenta berkebangsaan Nigeria tersebut sering dipasang selama 90 menit di berbagai ajang. Namun, performanya terhambat karena saat ini sedang mengalami cedera pergelangan tangan dan diperkirakan baru kembali memperkuat Le Zebrette pada April. Hingga pekan ke-27, Okoye telah mencatatkan penampilan dalam 15 pertandingan dengan kebobolan 21 gol dan menciptakan 4 clean sheet.
Udinese mendatangkan Maduka Okoye dari Watford pada musim panas 2023. Pesepak bola yang kini berusai 25 tahun ini dibeli seharga 6 juta euro atau sekitar Rp103 miliar. Ini menjadi pengalaman pertama dalam kariernya merasakan atmosfer persaingan di kasta tertinggi Liga Italia. Okoye menyisakan kontrak yang berlaku sampai 2028 bersama tim asal Udine tersebut.
Pemain Nigeria Ramaikan Serie. Maduka Okeye awalnya hanya berperan sebagai pelapis sehingga sering menghabiskan waktu di bangku cadangan Udinese. Seiring berjalannya waktu, dirinya mulai mendapat kepercayaan dari pelatih sehingga dipasang sebagai kiper utama Le Zebrette. Sementara ini, Okeye telah mencatatkan total penampilan sebanyak 37 kali dengan kebobolan 48 gol dan membuat 9 clean sheet
Samuel Chukwueze sering berperan sebagai penyerang sayap kanan pelapis di AC Milan
Samuel Chukwueze terlihat masih kesulitan menembus skuad inti AC Milan. Pesepak bola kelahiran Umuahia tersebut lebih sering menjadi pelapis dari Christian Pulisic di sisi kanan penyerang tim. Hal ini memengaruhi menit bermain yang diterimanya bersama I Rossoneri. Hingga pekan ke-27, Chukwueze telah tampil dalam 29 laga dengan membuat 5 gol dan 1 assist di semua kompetisi 2024/2025.
Setelah tampil menjanjikan saat memperkuat Villarreal, Samuel Chukwueze ternyata sukses memikat perhatian AC Milan sehingga didatangkan pada musim panas 2023. Pemain yang kini berusia 25 tahun ini ditebus seharga 21,1 juta euro atau sekitar Rp363,5 miliar. Dia juga setuju menandatangani kerja sama jangka panjang yang berlaku sampai 2028 bersama tim asal Lombardia tersebut.
Tak berjalan mulus, Samuel Chukwueze harus puas diplot sebagai pelapis sehingga lebih sering memulai laga dari bangku cadangan AC Milan. Meski begitu, kehadirannya sanggup memperdalam posisi penyerang sayap kanan dan gelandang serang tergantung kebutuhan taktik I Rossoneri. Sementara ini, Chukwueze sudah membuat total penampilan sebanyak 62 kali dengan mengukir 8 gol dan 4 assist.
Tyronne Ebuehi belum menunjukkan kontribusi pada 2024/2025 karena cedera ACL di Empoli
Tyronne Ebuehi adalah bek kanan yang didaratkan Empoli secara gratis dari Benfica B pada musim panas 2022. Pesepak bola kelahiran Haarlem ini menandatangani kerja sama yang berlaku sampai 2025. Tak butuh waktu lama, dirinya berhasil mengamankan tempat utama sebagai bek kanan. Selain itu, Ebuehi juga sempat diplot menjalankan peran gelandang kanan Azzurri Empolesi.
Sayangnya, Tyronne Ebuehi mengalami nasib sial karena mengalami cedera hamstring. Hanya bertahan singkat, pesepak bola berkebangsaan Nigeria ini kembali berkutat dengan cedera dan kali ini anterior cruciate ligament (ACL). Ini membuatnya belum menunjukkan kontribusi di semua ajang 2024/2025. Sejauh ini, Ebuehi mencatatkan total penampilan dalam 42 kali 2 gol dan 5 assist untuk Azzurri Empolesi.
Kelima pemain berkebangsaan Nigeria di atas meramaikan Serie A 2024/2025. Tyronne Ebuehi menjadi satu-satunya yang belum tampil sama sekali musim ini karena menderita cedera ACL. Sementara, pesepak bola Super Eagles yang lain telah menunjukkan kontribusi bagi masing-masing tim. Menurutmu, siapakah yang nantinya paling awet membangun karier di kasta tertinggi Liga Italia tersebut?